Sejak kecil setiap ditanya cita-citanya mau jadi apa, saya selalu menjawab dengan mantap “Jadi Dokter”. Bayangan untuk bisa mengabdi pada masyarakat juga dari jumlah pendapatan yang di dapat menjadikan dokter sebagai profesi yang banyak diincar masyarakat Indonesia.
Untuk bisa menjadi seorang dokter, seseorang harus menyelesaikan pendidikan di Fakultas Kedokteran. Sejak SMA kelas 12 saya mulai mencari informasi tentang Fakultas Kedokteran di perguruan tinggi se-Indonesia. Dan jatuhlah pilihan saya pada Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang. Tanpa menunggu lama, saya langsung mendaftar pada gelombang pertama. Saat itulah perjuangan saya dimulai.
Penerimaan Mahasiswa Baru di Universitas Muhammadiyah Malang terdiri dari dua jalur, yaitu jalur Undangan dan Regular. Khusus untuk Fakultas Kedokteran hanya dibuka melalui Jalur Reguler, artinya peserta harus mengikuti ujian tertulis yang akan diikuti oleh ratusan bahkan mungkin ribuan peserta.
Saat ujian tulis dilaksanakan, saya bertemu dengan banyak sekali peserta yang ingin mengambil prodi Pendidikan Dokter. Hal itu membuat saya penasaran, apa sih keunggulan Fakultas Kedokteran Universitas Muhammdiyah Malang. Akhirnya saya mulai menelusuri informasi seputar FK UMM di berbagai media, termasuk lewat BBM (Blackberry Messager) dengan tanya langsung pada mahasiswanya.
Universitas Muhammadiyah Malang adalah perguruan tinggi swasta pertama yang mendirikan Fakultas Kedokteran di Malang, Jawa Timur. Fakultas Kedokteran UMM terus berkembang seiring berjalannya waktu. Terbukti dengan semakin tinggi jumlah peserta yang ingin mendaftar di FK UMM dari tahun ke tahun, baik dari Jawa, luar Jawa, bahkan luar Indonesia.
Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Malang mendapat izin pendirian tertanggal 25 September 2001 dengan No 3079/D/T/2001 dan tertanggal 29 Juni 2012 dengan No 017/BAN-PT/Ak-XV/SI/VI/2012 Program Studi Pendidikan Dokter UMM Peringkat Akreditasi B.
Mata kuliah Pendidikan Dokter di Universitas Muhammadiyah Malang didasarkan atas teori dan praktikum. Dengan adanya keselarasan antara teori dan praktikum, mahasiswa dapat mengetahui secara langsung dan mampu mengaplikasikan dalam kehidupan bermasyarakat.
Kegiatan perkuliahan Pendidikan Dokter berada di Kampus II UMM di Jalan Bendungan Sutami No 188a.
Kampus II UMM |
Menurut pendapat teman saya, Muhammad Fachri, maba FK UMM 2015 asal Samarinda, hal yang paling dia unggulkan dari UMM adalah pendidikannya berbasis agama Islam. “Yang penting itu ada plus agamanya, gitu,” kata Fahri. Dengan berbasis agama Islam menjadikan mahasiswa FK UMM dididik untuk selalu bertindak sesuai syariat yang telah diajarkan Nabi Muhammad dalam belajar dan bekerja.
Dengan berbagai keunggulan dari FK Universitas Muhammadiyah Malang, saya yakin lulusan dari universitas ini akan mampu bersaing dengan lulusan dari perguruan tinggi lain dari segi akademi maupun agama.
Image Source
Tidak ada komentar:
Posting Komentar